ratuagung

Beda standar ukuran, fesyen Indonesia kurang diminati warga asing

Menteri Perindustrian Saleh Husin menengarai perbedaan standar ukuran membuat fesyen Indonesia kurang diminati di luar negeri. Sebab, perbed...


Menteri Perindustrian Saleh Husin menengarai perbedaan standar ukuran membuat fesyen Indonesia kurang diminati di luar negeri. Sebab, perbedaan ini membuat pakaian Indonesia tak pas dipakai warga negara lain.

Beda standar ukuran, fesyen Indonesia kurang diminati warga asing

"Kami juga telah bersama dengan asosiasi untuk membuat standar ukuran, agar kalau ada ukuran yang sudah sesuai dibuat untuk suatu fesyen, tak perlu lagi pakai ukuran S, M atau L," ujarnya dalam pembukaan Indonesia Fashion Week 2015 di Jakarta Convention Center.

Menurutnya, Indonesia seharusnya bisa menjadi kiblat fesyen dunia. Sebab, Indonesia memiliki keragaman corak dan budaya busana.

Menteri Perdagangan Rachmat Gobel memprediksi fesyen bakal menjadi sektor ekonomi kreatif andalan Indonesia.
Saat ini, sektor ekonomi kreatif mampu menyumbang 7 persen atau Rp 600 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia. Dari angka sebesar itu, fesyen berkontribusi sebesar 30 persen atau Rp 200 triliun.

"Indonesia Fashion Week (IFW) ini harus jadi penyemangat industri fesyen kita, tapi tidak hanya indonesia, ini harus sampai Asean. Dari Asean baru ke global," katanya.


Related

Fashion 1330330968090771482

Posting Komentar

emo-but-icon

Search

Custom Search

Ads


Artikel Terbaru

Daftar Blog Saya

item